Facebook Twitter Google RSS

Putih atau Coklat hamster wortel

,

Pagi buta begini, aku sudah bangun. Aku memang sudah terbiasa bangun pagi, terlebih itu karena aku sekolah pagi. Bukan tidak mungkin hal itu yang membuatku bangun sepagi ini. Memang dingin, tetapi apa boleh buat, aku harus melawan rasa dingin ini untuk mandi.

Mataku masih sayup, begitupun penglihatanku. Masih kurang jelih, agak buram. Kulihat kearah jam dinding, ‘Baru jam setengah enam, kalo mandi dingin nggak ya?’ Benakku. Kekantukan masih melandaku. Aku pun segera melangkahkan kaki kearah kamar mandi. Baru melihat airnya saja aku sudah merinding, apalagi jika air itu mengguyur tubuhku. Pasti dingin…

Tidak lama kemudian, aku telah memakai seragam sekolahku. Aku tidak ingin terlalu lama berada dikamar mandi, memegang air yang dingin. “Udah rapi… sip!!” kataku, setelah memakai kerudung. Kini, aku tinggal memakai sepatu.

“Tia, tolong bangunkan kak Siska!! Mau kerja, atau tidak?” seru Mama. Aku hanya mengiyakan. Karena kamar Kak Siska tidak berada didalam rumahku, maka mau tidak mau aku harus keluar. Memang masih pagi, tetapi tetap saja gelap. “Kak Siska, bangun…!! Mau kerja nggak?” kataku, sedikit terpekik. Tidak ada balasan.

Pasti masih tidur… Benakku. Kucoba kembali pintu kamar Kak Siska, tetapi tidak ada jawaban. Tadinya aku berniat untuk memekik, namun aku urungkan kembali niatku. Aku takut jika pekikanku membuat resah tetangga, apalagi ini masih pagi. “iyyaaa…!!” akhirnya suara Kak Siska terdengar, walaupun terdengar sedikit menggumam.

Klek, pintu terbuka. Muka Kak Siska terlihat berantakan, maksudku rambutnya. Mungkin dia bermimpi gatal-gatal, jadi rambutnya agak kusut. Dia memandangku sejenank, namun segera pergi. Seperti biasa, aku selalu mengecek kamarnya, semoga saja ada sesuatu yang baru dari kamar Kak Siska yang sumpek itu.

“Wow… berantakan banget!” kataku, meringis. Kamar perawan kok berantakan gitu? Benakku. Aku menggeleng-geleng, sambil berkedip-kedip. Tiba-tiba saja, mataku membelalak ketika melihat sebuah benda aneh. “Apa tuh? Liat ahh..!!”

Badanku, kujongkokkan. Karena benda itu tepat berada dibawah kasur. Hewan, putih, dan sangat imut. Aku tidak tahu apa nama hewan ini? Semacam tikus, tetapi putih, dan kecil. Hewan apa tuh? Gumamanku. Tanganku berusaha menggapai kandang hewan itu, tetapi suara seorang membuatku tersentak, “Eh, jangan pegang-pegang!”

Ternyata Kak Ika (Kak Siska biasa dipanggil Ika), dia sudah selesai mandi? Benarkah? Perasaan baru tadi Dia keluar kamar. “Ih… siapa yang pegang-pegang? Orang mau liat doang kok!” kataku, mengelak. Aku segera berdiri, “Kak, itu hewan apa?”

“Hamster! cepet keluar, Kakak mau pake baju dulu!” katanya, tanpa disuruh pun aku akan keluar. Fikirku. Aku pun segera keluar, dan melanjutkan kegiatan yang tadi sempat kutunda. Memakai  sepatu, dan segera berangkat kesekolah.

Selama disekolah, aku belajar seperti biasa. Kadang, kami pun bercanda walau ada guru. Ya, begitulah sikap anak kelas V. Seharusnya sudah lebih dewasa, tetapi harus bagaimana lagi? Kami sudah seperti ini. Kegiatan sekolah, membuatku lupa dengan kejadian tadi pagi. Dan aku mengingat kejadian itu, ketika berjalan sepulang sekolah. Langkah pun kulaju dengan agak cepat. Sangat tidak sabar bermain dengan Hamster.
Aku segera mengganti baju, dan segera kekamar Kak Ika. Wow, hewan itu masih ada disitu. Mulutku tersenyum lebar. Aku segera membuka pintu kandang, dan memegang hewan itu. Lebut sekali, seperti belaian tangan Mama. “Lucu banget!” kataku.
“Wey!” suara yang mengagetkanku. “Yi, itu apa?” tanyanya. Pandanganku mengarah kepada orang itu. Fahmi, ternyata Dia yang berbicara.
“Hamster! Punya Kak Ika…!!” kataku. Fahmi menghampiriku, dia memerhatikan Hamster yang imut-imut itu. Mukanya ikut berseri sepertiku. Kami memang baru pertama kalinya melihat Hamster sedekat ini, bahkan memegang. Sebelumnya kami tidak tahu dan mungkin tidak akan pernah tahu. “Mi, kalo Hamster makannya apa sih?”
“Mmm… itu ada wortel! Makanannya wortel kali..!!” katanya, tetapi aku tidak yakin. Ya, memang wortel itu ada di kandang hamster, tetapi apakah iya Hamster makan wortel?
Aku berfikir sejenak, “Iya kali ya? Ya udah, kasih makan aja…!!”
“Iya..!!” jawabnya girang. Kami pun larut dalam keasyikan bermain hamster. Melihat hamster-hamster itu berputar diroda, aku terkagum-kagum. Mereka bisa, kenapa aku tidak bisa?
Tetapi, suatu masalah datang. Ketika aku berniat untuk mengeluarkan hamster dari kandangnya, hamster itu malah memberontak. Dia mengeluarkan suara asing, yang membuatku takut. Malah, hamster itu hamper menggigit tangan Fahmi yang hendak memegang badan hamster itu. “Dishh… hamsternya galak Ya,” gerutu Fahmi. Kata ‘Ya’ adalah kependekan dari Tia. Diambil belakangnya, menjadi ‘Ya’.
“Dishh .. iya, mending gak usah dikeluarin lah..!!” saranku. Fahmi menggeleng, dia bersikeras untuk mengeluarkan hamster itu.
“Aku coba lagi buat keluarin deh..!!” tekatnya.
Aku mengangguk mantap. “Ya udah..!!”. Sekali, tidak berhasil. Kedua, ketiga, sampai beberapa kali gagal. “Mi, sedikit lagi tuh..!! cepet keluarin..!!”
“Susah Ya..!!” katanya mengeluh. Aku pun hanya bisa menyaksikan. Aku tidak berani, karena aku takut di gigit. Kami pun mengurungkan untuk mengeluarkan hamster itu. “Ahaaa… mending di goyang-goyangin aja kandangnya! Nantikan hamsternya keluar!!”
Aku menepuk jidat, “Oh iyaa.. Duh … bodoh banget sih aku!” kataku.
Fahmi segera menggoyang-goyangkan kandang hamster, “Tuh kan, keluar…!!”
Mulutku berseri, “Hahaha… iya! Mi, awas nanti kabur..!! jangan sampe masuk kekolong kasur..!!” saranku. Fahmi hanya mengiyakan. Tetapi tak menerapkan, buktinya hamster itu hamper mendekat kebawah ranjang. “Tuh kan, apa aku bilang..!!”
“Nggak bakal kok!”
“Cepet tangkep, dan masukin deh! Nanti ada Kak Ika, diomelin lhoo!!” kataku, sedikit menakut-nakuti. Muka Fahmi terlihat ketakutan, dia pun segera memasukkan hamster itu.
“Adawwww….!!!” Pekikannya. Kali ini Fahmi tergigit oleh hamster itu. Tuh kan, apa aku bilang?
“Hahaha… mangkanya hati-hati…!!!” aku tertawa puas.
Sorenya, daerahku mati lampu. Pertamanya aku bersyukur karena ini masih sore, tetapi mati lampu itu bertahan sampai malam. Bahkan, ketika shalat magrib pun aku tanpa cahaya. Seperti biasa, aku selalu shalat berjamaah bersama Bapak. Suara Bapak yang merdu sangat enak didengar. Tetapi, ditengah shalat, aku melihat putih-putih melintas melewati kami yang sedang shalat. Kecil. Tetapi menakutkan. Pandangaku terus melirik kearah putih-putih itu. Apa itu? Benakku. Bahkan saking herannya dengan benda itu, pendengaranku menjadi buyar. Dan mengakibatkan lupa berkata ‘Amin’ ketika Bapak membaca Al-Fatihah. Tetapi, untuk rakaat yang kedua, aku tidak lupa. Dan tetap saja, fikiranku tertuju kepada benda putih tadi.
Selesai shalat, aku segara bersalaman kepada Bapak, dan berujar “Pak, tadi Dede liat putih-putih lewat disitu pak.. itu apa sih?” seraya menunjuk tempat yang dilewati benda tadi. “Ohh.. apa jangan-jangan….”
“Jangan-jangan apa?” Tanya Bapak, tetapi aku sudah terlanju berlari mencari handphone Bapak. Kutemukan handphone Bapak diatas lemari. Lalu kunyalakan lampu dihandphone Bapakku. “Kak Ika… hamsternya kaburrrrr….!!!” Pekikkanku.
“Tia… bantuin nangkep dong!!” pinta kak Ika. Mataku mebelalak, tadi siang hanya melihat saja aku takut, apalagi nyuruh nangkep!! Hih… benakku. Aku meringis ketakutan.
“Nggak mau ah…!! Aku nggak berani, Kakak aja!” kataku, seraya mengawasi hamster yang hampir kabur lagi.
“Ya udah, jagain dulu! Kakak mau ngambil kandangnya!” ujar kak Ika, lalu berjalan kearah kamarnya. Aku harus menjaga seperti Pak Satpam, bahkan seperti Polisi menjaga teroris.
Aahhh… ada-ada saja nih, hamster Kak Ika. Aku sudah kaget, aku kira mataku salah melihat, eh ternyata itu adalah hamster. Huh, aku hampir merinding. Kalau saja itu adalah hal lain, itu akan menjadi sejarah, karena aku belum pernah melihat putih-putih. Hihhh… seram…
Keesokan harinya, seperti biasa aku bangun pagi. Memasuki dapur, yang menghubungkan kamar mandi. Ya Tuhan.. baru semalam aku mengalami kejadian lucu, tapi membuat bulu romaku merinding..!! sekarang apalagi? Benakku. Aku menghela nafas.
Tahukah apa yang kulihat? Aku melihat seekor hewan, masuk kedalam toples minyak goreng. Lagi? Hamster lagi? Astagfirallahal’azim…!!! Aku meringis ketika melihat hamster yang berusaha keluar dari toples itu. Hamster itu berusaha keluar dari toples itu, tetapi dinding toples itu licin. Sulit sekali, untuk keluar.

Hamster yang unik, sejujurnya saat itu aku bingung mengenali hamster itu. Karena bulunya yang berubah menjadi coklat, bukan lagi putih.

0 komentar:

Posting Komentar

 
-->